Jangan Sampai Salah Teknik, Begini Cara Tepat Masak Ketupat Agar Tidak Keras

5
(1)

Photo Ilustrasi

Jakarta – Saat perayaan Hari Raya Idul Fitri atau lebaran, ketupat dan kuah sayurnya selalu dicari dan jadi hidangan yang tak terpisahkan.

Membuat ketupat dengan kuah sayur yang gurih dan tekstur yang pulen tidak mudah.

Teknik memasak yang tepat selain pemilihan bahan dan penyimpanan harus benar untuk hasil ketupat yang sempurna.

Berikut ada beberapa tips dan trik yang perlu diperhatikan agar hidangan ketupat sayur Lebaran Anda sempurna dan bikin ketagihan para tamu.

1. Gunakan beras yang berkualitas

Beras merupakan bahan utama yang mempengaruhi tekstur ketupat. Agar hasilnya lembut dan kenyal, pilihlah beras pulen yang mudah mengembang saat direbus.

Sebelum digunakan, cuci beras hingga bersih. Kemudian, rendam dalam air dingin selama sekitar 30 menit. Jika ingin teksturnya lebih kenyal, tambahkan sedikit air kapur sirih saat proses perendaman.

2. Gunakan anyaman daun kelapa muda

Kelezatan ketupat tidak hanya ditentukan oleh beras, tetapi juga oleh pemilihan kulit ketupat.

Untuk mendapatkan hasil ketupat yang baik, gunakan anyaman dari daun kelapa muda yang masih segar, berwarna hijau cerah, dan memiliki serat yang tebal.

Sehingga, bisa mencegah ketupat tidak mudah bocor atau rusak saat proses perebusan ketupat.

Selain itu, pastikan ukuran setiap kulit ketupat dibuat sama. Ketupat dengan ukuran yang sama akan matang secara merata, sehingga teksturnya lebih lembut dan tidak ada bagian yang masih keras atau kurang matang.

3. Takaran yang pas untuk isi ketupat

Saat mengisi kulit ketupat dengan beras, jangan diisi terlalu penuh. Hal ini dikarenakan beras butuh ruang untuk mengembang saat direbus.

Untuk hasil yang pas, isi sekitar 2/3 bagian jika memakai beras pulen, atau cukup 1/3 bagian jika menggunakan beras pera.

4. Gunakan teknik yang tepat

Tidak hanya bahan-bahan ketupat yang diperhatikan, melainkan teknik merebus ketupat juga harus tepat.

Saat merebus ketupat dalam panci, ikat ujung ketupat menjadi satu, lalu tuangkan air panas hingga seluruhnya terendam.

Masak ketupat dengan api sedang selama dua hingga tiga jam, waktu merebus bervariasi tergantung pada banyaknya ketupat. Jika air dalam panci mulai berkurang, tambahkan air panas untuk menjaga ketupat terendam.

Jika Anda ingin lebih efisien, Anda dapat menggunakan panci presto, yang dapat mempercepat proses memasak, memasaknya dalam sekitar 45 menit.

Setelah daun kelapa matang dan menunjukkan tanda-tanda berubah warna dan mengeras, bilas ketupat dengan air dingin untuk menghilangkan lendir yang tersisa dari anyaman agar tidak basi terlalu cepat.

Setelah itu, tiriskan dan gantung di tempat suhu ruangan, agar ketupat tetap awet lebih lama.

Resep kuah sayur santan gurih

Kuah sayur santan adalah pasangan sempurna untuk ketupat saat Lebaran. Untuk membuatnya, berikut adalah resep sederhana namun lezat yang bisa Anda coba:

Bahan-bahan

  • 65 ml santan kental
  • 3 buah kacang panjang, potong-potong
  • 1/2 buah labu siam, potong sesuai selera
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai, memarkan
  • 6 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 7 buah cabai merah keriting
  • 2 buah kemiri
  • 1 ruas lengkuas
  • Tempe diiris sesuai selera
  • Garam, gula merah, dan penyedap rasa secukupnya

Cara pembuatan

1. Haluskan potongan bawang merah, bawang putih, dan cabe merah keriting.

2. Masukkan air secukupnya dan daun salam, serai. Lalu rebus hingga harum.

2. Tambahkan kacang panjang, tempe, labu siam ke dalam tumisan bumbu, aduk rata hingga setengah matang.

3. Tuangkan santan kental perlahan sambil terus diaduk agar santan tidak pecah.

4. Tambahkan garam dan gula merah sesuai selera, lalu masak dengan api kecil hingga semua bahan matang.

5. Setelah merata dan matang, angkat kuah sayur dari api dan sajikan bersama ketupat yang sudah dipotong.

Sumber Antaranews

How useful was this post?

Dayu Allifa

Recent Posts

Piala Dunia Antarklub 2025: Inter Milan Vs Fluminense 0-2, Nerazzurri Tersingkir

Foto: Marcio Machado/Eurasia Sport Images/Getty Images Charlotte - Inter Milan vs Fluminense tuntas 0-2 di… Read More

3 hours ago

Hari Bhayangkara, Warga yang Lahir Bulan Juli Gratis Perpanjang SIM di Polres Bogor

Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 di Polres Bogor. Perpanjangan SIM gratis bagi yang lahir bulan Juli.… Read More

3 hours ago

Hari Bhayangkara ke-79, Warga Antusias Padati Kawasan IRTI Monas

Hari Bhayangkara ke-79, Warga Antusias Penuhi Kawasan IRTI Monas (Foto: Brigitta Belia/detikcom) Jakarta - Di… Read More

4 hours ago

Konvoi Pesilat Terlibat Kecelakaan Beruntun di Tulungagung, 1 Orang Tewas

Foto: Ilustrasi kecelakaan (detikcom/Thinkstock/assistantua) Jakarta - Keriuhan konvoi ribuan pesilat yang membanjiri jalan-jalan Tulungagung, Jawa… Read More

1 day ago

Dukung Israel, Finalis Miss Indonesia Asal Papua Pegunungan Dikeluarkan: Warganet Setuju

Foto: Instagram/@kogoya_merry Jakarta - Video Merince Kogoya, finalis Miss Indonesia 2025 dari Papua Pegunungan, yang… Read More

1 day ago

Heboh Kegiatan Ibadah Dibubarkan Warga di Sukabumi, Bangunan Dirusak

Sekelompok orang diduga membubarkan kegiatan ibadah keagamaan di Cidahu, Sukabumi (tangkapan layar) SUKABUMI - Sekelompok… Read More

1 day ago