Tren Sewa iPhone Marak, Banyak yang Pinjam untuk Bukber

0
(0)

lustrasi iPhone (Foto: dok. Shutterstock)

Jakarta – Selama bulan puasa dan menjelang Lebaran, penyewaan iPhone meningkat di Kota Solo. Data ini diperoleh dari penyewaan iPhone Nusantara di Kelurahan Gilingan, Banjarsari. Pelanggan biasanya menyewa dari pukul 15.00 WIB hingga setelah salat Tarawih.

Menurut Kasyful Albab al Musthofa, CEO dan manajer sewa iPhone Nusantara, pelanggan yang menyewa iPhone biasanya menggunakannya selama berbuka puasa.

“Kalau di tempatku dua minggu pertama itu sepi, karena belum ada buka bersama. Baru mulai ramai di dua minggu terakhir ini naik sampai hari-H Lebaran, biasanya datang tiba-tiba. Selama puasa biasanya digunakan bukber, ambilnya setelah Asar. Rata-rata setelah Tarawih dikembalikan, karena memang buat bukber (buka bersama),” kata Kasyful, dilansir detikJateng, Selasa (25/3/2025).

Kasyful menyebut selama bulan Ramadan sehari bisa menyewakan 20 iPhone. Ia menyebut, yang paling banyak disewa yakni iPhone XR, dan iPhone 11.

“Rata-rata 20 (orang) yang menyewa, biasanya nggak sampai. Kalau serinya yang banyak iPhone XR dan 11. Kalau XR dan 11 paling murah, iPhone 11 juga handphone pertemanan dengan kamera Boba,” ucapnya.

Untuk biaya sewa ia menyebut dimulai harga Rp 120 ribu untuk satu hari. Sedangkan per jam dihargai Rp 10 ribu hingga Rp 15 ribu.

“Kalau yang paling mahal paling mungkin iPhone 14 harga Rp 200 ribu per hari. Rata-rata mereka merasa iPhone 11 sudah cukup untuk dokumentasi,” bebernya.

Selain bulan puasa, menurut Kasyful, pelanggan yang memesan iPhone untuk Lebaran sudah mulai banyak. Saat ini, ada 30 pelanggan yang menyewa iPhone.

“Booking untuk Lebaran sudah ada hampir 30 customer. Sebagian juga tanya-tanya dulu dan datang tiba-tiba. Kita Lebaran buka, sewanya satu hari,” ungkapnya.

Sumber Detiknews

How useful was this post?

Dayu Allifa

Recent Posts

Piala Dunia Antarklub 2025: Inter Milan Vs Fluminense 0-2, Nerazzurri Tersingkir

Foto: Marcio Machado/Eurasia Sport Images/Getty Images Charlotte - Inter Milan vs Fluminense tuntas 0-2 di… Read More

3 hours ago

Hari Bhayangkara, Warga yang Lahir Bulan Juli Gratis Perpanjang SIM di Polres Bogor

Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 di Polres Bogor. Perpanjangan SIM gratis bagi yang lahir bulan Juli.… Read More

4 hours ago

Hari Bhayangkara ke-79, Warga Antusias Padati Kawasan IRTI Monas

Hari Bhayangkara ke-79, Warga Antusias Penuhi Kawasan IRTI Monas (Foto: Brigitta Belia/detikcom) Jakarta - Di… Read More

4 hours ago

Konvoi Pesilat Terlibat Kecelakaan Beruntun di Tulungagung, 1 Orang Tewas

Foto: Ilustrasi kecelakaan (detikcom/Thinkstock/assistantua) Jakarta - Keriuhan konvoi ribuan pesilat yang membanjiri jalan-jalan Tulungagung, Jawa… Read More

1 day ago

Dukung Israel, Finalis Miss Indonesia Asal Papua Pegunungan Dikeluarkan: Warganet Setuju

Foto: Instagram/@kogoya_merry Jakarta - Video Merince Kogoya, finalis Miss Indonesia 2025 dari Papua Pegunungan, yang… Read More

1 day ago

Heboh Kegiatan Ibadah Dibubarkan Warga di Sukabumi, Bangunan Dirusak

Sekelompok orang diduga membubarkan kegiatan ibadah keagamaan di Cidahu, Sukabumi (tangkapan layar) SUKABUMI - Sekelompok… Read More

1 day ago