Banjir Sukabumi: 1 Orang Tewas, 5 Hilang, 159 Orang Mengungsi

0
(0)

Banjir bandang luapan sungai Cikaso di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi. Foto: Dok. Istimewa

Jakarta – Sejak hujan lebat yang terjadi pada Kamis (6/3) sore, banjir telah melanda 16 kecamatan di Kabupaten Sukabumi, termasuk Kecamatan Kadudampit, Curugkembar, Simpenan, Palabuhanratu, Waluran, Bantargadung, Cisaat, Cikembar, Warungkiara, Sagaranten, Lengkong, Jampangtengah, Ciemas, Cimanggu, Paburan, dan Gunungguruh.

“Berdasarkan laporan sementara Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi, periode 6-7 Maret hingga pukul 03.00 WIB,” kata Manajer Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Kabupaten Sukabumi Daeng Sutisna lewat keterangannya, Jumat (7/3).

Selain itu, banjir merusak jalan di daerah tersebut, menyebabkan 9 rumah rusak dan 120 rumah lainnya terendam.

Daeng menyatakan bahwa sebanyak 159 orang mengungsi. Di Kecamatan Simpenan, ada satu orang yang tewas dan lima orang lainnya hilang.

“Bencana juga menyebabkan 1 orang meninggal dunia di Kecamatan Simpenan dan 5 orang dinyatakan hilang yaitu 2 orang di Simpenan dan 3 di Lengkong,” ungkapnya.

Pemerintah daerah juga mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap kemungkinan banjir susulan, mengingat kondisi cuaca yang masih tidak menentu. Warga diimbau untuk menghindari daerah rawan banjir dan segera melapor jika ada tanda-tanda darurat.

Sumber Kumparan

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

0Shares

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *